Kursus Menulis Artikel

Dibimbing online selama 2 bulan secara Personal
dalam format Bedah Naskah dan Konsultasi Naskah
sampai menghasilkan naskah yang layak terbit.

Sekolah Menulis InterMedia

Apakah Anda sering tertekan oleh tugas-tugas membuat laporan, proposal atau bahkan surat? Apakah Anda malu dengan tulisan-tulisan Anda sehingga nggak pernah mau dibaca orang lain?

Bagaimana dengan naskah yang sudah Anda buat, sudahkah mampu menyampaikan pesan? Sudahkah bahasanya enak dibaca dan membuat orang betah membaca?

Mulai sekarang … anda bisa meminta bantuan kami, sebagai pembimbing, editor pribadi dan sekaligus partner anda.

SISTEM BELAJAR

1. Belajar Menulis Secara Personal (privat)

Kita akan laksanakan proses belajar secara online (via email & whatsapp). Ada sejumlah modul praktis dan tugas-tugas latihan/praktik yang diberikan.

Selama 2 bulan itu, secara pribadi Anda dibimbing bagaimana menghasilkan naskah yang baik. Mulai dari mengatasi berbagai hambatan yang Anda hadapi dalam menulis, sampai menghasilkan naskah jadi.

2. Konsultasi Naskah

Terutama dalam mempertajam fokus ide, menentukan selling point sesuai situasi aktual dan kondisi psikososial, serta merancang desain alur atau sistematika; selain tentu juga aspek tata bahasa sesuai dengan sasaran pembaca.

3. Penyuntingan Naskah

Kami akan membantu anda dalam proses memperbaiki naskah-naskah untuk kemudian dikemas menjadi naskah yang enak dibaca, baik melalui bedah ringan ataupun bedah besar-besaran.

SIAPA PEMBIMBINGNYA?
BAPAK NILNA IQBAL

Tahun 1989, Nilna Iqbal telah mendirikan Sekolah Menulis. Pada waktu Nilna mendirikan sekolah menulis itu, banyak orang bingung, “… emang menulis bisa diajarin?” 

Hal ini wajar, sebab memang saat itu belum ada yang namanya kursus menulis, sekolah menulis ataupun pelatihan menulis.

Nilna punya satu keyakinan, sesungguhnya aktivitas menulis hanyalah sebuah ketrampilan “biasa” yang mestinya pasti bisa dimiliki semua orang. Seperti halnya keterampilan berbicara.

Karena itu sambil beraktivitas di beberapa media massa di Jakarta, Nilna terus mengembangkan “sekolah menulis” tsb.

Nilna memperkenalkan Konsep Menulis Tanpa Beban (Fun Writing) dalam berbagai kesempatan mengajar, baik di Jakarta maupun di Bandung.

Sejak itu sampai sekarang, ada sekitar 6000-an mahasiswa, pelajar, guru, akademisi dan kaum professional yang sempat dikompori oleh Nilna Iqbal. Banyak pula diantaranya yang benar-benar “kena virus” dan kemudian terjun dalam berbagai profesi penulisan, penerbitan dan kejurnalistikan.

Penghargaan Penulisan dan Jurnalistik

  • Juara I Lomba Karya Tulis Ilmiah Populer Tingkat Nasional Bidang Pendidikan (1990)
  • Juara I Lomba Karya Tulis Tingkat Nasional Bidang Perbankan; Bank Bali (1991)
  • Juara I Lomba Karya Tulis Jurnalistik Tingkat Nasional Bidang Sosial Budaya, Panitia Hari Kesetiakawanan Nasional (1992)

Pengalaman Bidang Jurnalistik & Media

  • Pembina “Writing School” Intermedia Network, sejak tahun 1989 – sekarang
  • Founder Sekolah Menulis IRA COMMUNICATIONS (1989-1996)
  • Konsultan Media MCM-Publising (1989-1996)
  • Redaktur Tabloid Fokus Bandung, 1997/1998
  • Pemimpin Umum/Redaksi Majalah Yang MUDA (1988/1989)
  • Redaktur Majalah “Islamic Digest” Adzan (1990/1991)

BERAPA BIAYANYA?

Hanya Rp. 1.200.000,-
(sudah termasuk modul, sertifikat, bedah karya & konsultasi naskah selama 2 bulan)

MENGAPA ANDA PERLU  PROGRAM INI?

Setiap atlet akan berprestasi hanya jika ia memiliki seorang pelatih. Begitu pula seorang penulis (lebih-lebih yang baru mulai). Kita semua tahu, betapa banyak penulis yang frustrasi karena naskahnya selalu “gagal”.

Itu sebabnya Anda memerlukan pembimbing dan editor pribadi yang mau membantu Anda. Kami siap menjadi pembimbing, editor, dan partner anda.

APAKAH INI UNTUK PEMULA?

Bagi anda yang merasa nggak bisa menulis, nggak suka menulis … insyaAllah melalui program ini Anda jadi suka menulis.

Pada diri setiap orang, Allah SWT sudah menganugerahkan kemampuan menulis. Yang terjadi selama ini kemampuan itu “tersumbat“. Dengan mengikuti program ini, “sumbatan” itu kita kikis habis.

Mungkin saja sebelumnya anda pernah ikut training-training penulisan. Akan tetapi kebanyakan training tersebut tidak diikuti dengan follow up yang kontinu.

Alhasil setelah beberapa lama, semangat menulis pun padam lagi. Masalah seperti inilah yang akan kita atasi.

Bukankah yang paling Anda butuhkan sesungguhnya adalah seorang pembimbing dan editor yang siap setiap saat mendampingi Anda, melatih Anda, menyemangati Anda, mengoreksi karya Anda… intinya melayani Anda? Itulah sebabnya kami ada disamping Anda.

Melalui program ini anda akan memperoleh berbagai pencerahan baru melalui serangkaian latihan-latihan, diantaranya:

  • Bagaimana caranya menulis tanpa perlu memiliki “skill menulis”
  • Mengapa menulis itu terasa berat dan bagaimana mengatasinya
  • Bagaimana mengatasi hambatan saat awal-awal menulis
  • Bagaimana mengatasi kesulitan menentukan topik
  • Bagaimana caranya agar menulis itu terasa menggairahkan
  • Bagaimana mengatasi kebuntuan di tengah perjalananan menulis
  • Bagaimana membuat pembaca jatuh cinta sejak baris pertama
  • Bagaimana mempertahankan minat baca pembaca sampai tamat
  • Bagaimana menyusun sebuah judul yang menggugah selera
  • Bagaimana memancing minat pembaca sejak awal membaca
  • Bagaimana mengatur strategi mempengaruhi opini pembaca
  • Bagaimana mengatur kecepatan baca si pembaca
  • Bagaimana memberi intonasi, gaya dan irama pada bahasa 
  • Bagaimana memperbaiki ulang naskah agar tampil lebih memikat
  • Bagaimana menerbitkan karya Anda dan apa yang perlu dilakukan
  • dan lain sebagainya

Beberapa keterampilan di atas, berikut hal lainnya yang belum dituliskan, akan kami “transfer” kepada Anda, sehingga Anda dapat mengaplikasikannya pada saat menulis naskah.

Kita akan jadikan naskah sebagai bahan diskusi. Anda mengirim tulisan kepada kami. Kami tunjukkan hal-hal yang perlu direvisi berikut alasannya. Anda tulis ulang, lalu kirimkan lagi pada kami. Terus begitu, sampai naskah Anda enak dibaca, berbobot isinya, dan tentu saja layak baca banget.

Bayangkan jika anda hanya menulis sendirian. Bertanya ke teman, dia bilang, “naskah kamu udah bagus kok.”

Bagaimanapun, Anda perlu orang lain yang berperan sebagai editor pribadi anda. Nah pada sisi itulah kami berperan. Anda bersedia?

Yuk … mari bergabung!