Pelatihan Video Jurnalistik

Salah satu konten media yang paling populer dan memang kian dibutuhkan saat ini adalah konten-konten jurnalistik berbasis video (video jurnalistik).

Salah satu kendala yang lazim dihadapi adalah masih rendahnya kemampuan pengelola media dalam mengumpulkan data, mengambil gambar dan menyunting sajian video yang memiliki nilai jurnalistik. Pelatihan ini adalah solusinya!

TUJUAN PELATIHAN

Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan :

1. Memahami konseptualisasi Video Jurnalistik yang mampu memenuhi berbagai kebutuhan dalam penyampaian pesan/informasi melalui video,

2. Menguasai teknik-teknik dasar videografi, komposisi gambar/video dan teknik pengambilan gambar video, sehingga betul-betul mampu menghasilkan karya video bernilai jurnalistik yang tinggi.

3. Mampu memproduksi dan melakukan editing video jurnalistik secara professional.

KISI-KISI MATERI

1. Jenis kamera untuk produksi berita
2. SOP camera for news
3. Teknik pengambilan video journalism
4. Teknik editing berita
5. Perencanaan produksi video berita
6. Praktik pengambilan video journalism
7. Editing video journalism

PESERTA PELATIHAN

Pelatihan ini terbuka untuk umum, termasuk para profesional berbagai bidang, khususnya humas, corporate communications, corporate secretary, bagian dokumentasi, publikasi, dan media, dllsb.

NARASUMBER

Askurifa’i Baksin
Menyelesaikan program Magister Ilmu Komunikasi di Universitas Padjadjaran dan juga dosen tetap di sebuah perguruan tinggi di Bandung Jawa Barat. Beliau juga aktif sebagai narasumber dalam berbagai training, lokakarya dan seminar-seminar dalam bidang kehumasan bagi pejabat dari berbagai instansi dan perusahaan.

Pengalaman Profesi dan Kreatif Audio Visual:
• Direktur Access Productions House
• Pimpinan Stufvi, School of Film & Television
• Membuat TV Kabel Argo Gede “Sepur Channel”
• Membuat TV Kampus Unisba “Trivision”
• Membuat TV Commercial Adiba
• Membuat Sinetron Petualangan Pencinta Alam
• Membuat VCD Tutorial ‘The Secret of Filmmaker’
• Membuat beberapa film documenter
• Videografer

Buku-Buku Yang Diterbitkan, Antara Lain:
• Membuat Film Indie Itu Gampang, (2003)
• Jurnalistik Televisi (Teori & Praktik), (2006)
• Videografi (2007)

WAKTU & TEMPAT

Waktu 2 hari jam 09.00 – 16.00 WIB, dengan pilihan jadwal bebas (sesuai permintaan Anda).

Minimal jumlah peserta 3 orang (kelas khusus).

Tempat: Hotel Grand Tebu, Jl. LLRE Martadinata 207 Bandung

BIAYA PELATIHAN

  • Rp. 4.900.000,- per orang

Catatan:
– Biaya sudah termasuk modul, sertifikat, coffee break dan makan siang.
– Tidak termasuk biaya penginapan